Lowongan
BCA membuka peluang kerja bagi mereka yang telah berpengalaman.Bergabunglah bersama kami dan jadilah bagian dari usaha menyehatkan bangsa dengan memberikan kontribusi andal bagi konsumen dan masyarakat. Setiap orang di BCA dihargai sesuai dengan prestasi dan potensinya, jika Anda adalah orang yang memenuhi kualifikasi yang diinginkan, kami tunggu kehadiran Anda untuk bergabung bersama kami.


Staf Manajemen Konstruksi

Persyaratan:

  • Pendidikan minimal S1 dari jurusan Teknik Elektro atau Teknik Mesin
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2.75 dari skala 4.00
  • Usia maksimal 27 tahun
  • Pengalaman kerja minimal 2 tahun di bidang kontraktor/konsultan mekanikal - elektrikal
  • Mempunyai intergitas yang tinggi
  • Memiliki kemampuan analisa yang baik
  • Memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik
  • Memiliki melakukan koordinasi dengan baik
  • Memiliki keinginan berprestasi




Staf Pemasaran dan Penjualan

Persyaratan :

  • Pendidikan minimal S1, lebih diutamakan yang berasal dari Jurusan Ekonomi / Bisnis
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2.75 dari skala 4.00
  • Usia maksimal 28 tahun
  • Lebih diutamakan memiliki kemampuan berbahasa Inggris (lisan maupun tulisan)
  • Menguasai Ms Excel untuk mengolah data dan membuat laporan
  • Memiliki ketertarikan dalam bidang marketing dan dunia bisnis
  • Memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik
  • Memiliki kemampuan interpersonal yang baik
  • Mampu bekerja secara individu maupun di dalam tim





Sekretaris

Gambaran Pekerjaan:

  • Berkomunikasi dengan pihak internal maupun eksternal perusahaan
  • Melakukan beberapa tugas administratif, seperti: mengatur jadwal atasan, dokumentasi arsip, dll

Persyaratan:

  • Pendidikan minimal D3 (sedang melanjutkan S1) dari jurusan Sekretaris / Ilmu Komunikasi / Public Relation / Administrasi Niaga
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2.75 dari skala 4.00
  • Wanita dengan usia maksimal 27 tahun
  • Memiliki kemampuan berbahasa Inggris merupakan nilai tambah
  • Menguasai Microsoft Office
  • Berpenampilan menarik
  • Ramah dan mampu berkomunikasi dengan baik
  • Penempatan di Jabodetabek (Kantor Cabang & Kantor Pusat)





MT-IT (Management Trainee)

Gambaran Program:

  • Dalam program ini, para peserta akan mengikuti training penuh waktu selama 6 bulan yang terdiri dari teori, praktek dan juga magang di Divisi IT di BCA. Peserta yang lulus seluruh rangkaian training diatas akan ditempatkan sebagai karyawan tetap di Divisi IT, BCA.


Persyaratan:

  • Pendidikan minimal S1 dari jurusan Komputer / Teknik Informatika / Sistem Informasi
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3.00 (Strata 1) dan 3.25 (Strata 2) dari skala 4.00
  • Usia maksimal 25 tahun (Strata 1) dan 27 tahun (Strata 2)
  • Memiliki kemampuan berbahasa Inggris merupakan nilai tambah
  • Memiliki logika dan kemampuan analisa yang kuat
  • Mampu bekerjasama dalam tim
  • Memiliki kemampuan komunikasi dan hubungan interpersonal yang baik
  • Proaktif, kreatif, dan berintegritas tinggi
  • Belum menikah dan bersedia untuk tidak menikah selama pendidikan
  • Bersedia menjalani ikatan dinas setelah pendidikan
  • Penempatan di Jakarta





Program Staf Pendukung Operasi (PSPO)

Gambaran Program:

  • Selama 1 tahun Anda akan mengikuti pelatihan berupa in class training dan on the job training di BCA. Setelah lulus training, peserta akan diangkat menjadi karyawan tetap di bagian back office Kantor Wilayah ataupun Kantor Cabang BCA.


Persyaratan:

  • Pendidikan minimal S1 dari semua jurusan
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2.75 dari skala 4.00
  • Usia maksimal 25 tahun
  • Memiliki kemampuan analisa yang baik
  • Memiliki kemampuan interpersonal yang baik
  • Memiliki keinginan berprestasi
  • Tidak pernah terlibat Narkoba dan pelanggaran hukum lainnya
  • Belum menikah dan bersedia untuk tidak menikah selama pendidikan
  • Bersedia menjalani ikatan dinas setelah pendidikan
  • Penempatan sesuai dengan kebutuhan perusahaan





Program Relationship Officer (PRO)
Gambaran Program:

  • Seorang Relationship Officer BCA harus memahami tugas dengan baik, BCA mempersiapkan calon Relationship Officer melalui program pelatihan dengan jangka waktu 1 tahun yang disebut sebagai Program Relationship Officer. Lulusan Program Relationship Officer akan diangkat langsung menjadi karyawan tetap di BCA. Seorang Relationship Officer sendiri bertanggung jawab untuk menjalin hubungan dengan nasabah, memberi solusi bagi nasabah BCA serta tugas lainnya
  • Selama pelatihan, peserta akan mendapatkan uang saku, jaminan kesehatan, tunjangan hari raya, tunjangan akhir tahun dan tentunya pelatihan yang berkualitas dari BCA.


Persyaratan :

  • Pendidikan minimal S1 dari semua jurusan
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2.75 dari skala 4.00
  • Usia maksimal 25 tahun
  • Memiliki kemampuan analisa yang baik
  • Memiliki kemampuan interpersonal yang baik
  • Memiliki keinginan berprestasi
  • Belum menikah dan bersedia untuk tidak menikah selama pendidikan
  • Bersedia menjalani ikatan dinas setelah pendidikan
  • Penempatan di Kantor Cabang




Program Account Officer (PAO)

Gambaran Program:

  • Program Account Officer adalah Program pelatihan selama 1 tahun yang dirancang untuk mempersiapkan pesertanya menjadi Account Officer di kantor cabang BCA. Lulusan Program Account Officer akan diangkat langsung menjadi karyawan tetap di BCA. Account Officer di BCA bertanggungjawab untuk melakukan pemasaran kredit, proses analisa kelayakan kredit, pemantauan terhadap kredit berjalan.
  • Selama pelatihan, peserta akan mendapatkan uang saku, jaminan kesehatan, tunjangan hari raya, tunjangan akhir tahun dan tentunya pelatihan yang berkualitas dari BCA.


Persyaratan :

  • Pendidikan minimal S1 dari semua jurusan
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2.75 dari skala 4.00
  • Usia maksimal 25 tahun
  • Memiliki kemampuan analisa yang baik
  • Memiliki kemampuan interpersonal yang baik
  • Memiliki keinginan berprestasi
  • Belum menikah dan bersedia untuk tidak menikah selama pendidikan
  • Bersedia menjalani ikatan dinas setelah pendidikan
  • Penempatan di Kantor Cabang





Staf Pengadaan dan Perencanaan Gedung

  • Program kerja dari kantor pusat dan kantor wilayah khususnya dalam rangka pembangunan, penambahan jaringan cabang dan renovasi serta relokasi cabang semakin bertambah. Koordinasi dalam hal teknis untuk memenuhi kebutuhan kantor cabang dan unit kerja wilayah.


Gambaran Pekerjaan :

  • Melakukan perencanaan dan pengawasan pembangunan/renovasi/relokasi kantor cabang (secara teknis, misalnya pembuatan gambar, penyusunan budget, kunjungan dll)
  • Melakukan koordinasi dengan vendor terkait pembangunan/renovasi/relokasi kantor cabang
  • Rekapitulasi budget
  • Melakukan koordinasi dengan Kantor Cabang, Kantor Wilayah, dan Kantor Pusat BCA.



Persyaratan :

  • Pendidikan minimal S1 dari jurusan Arsitektur
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2.75 dari skala 4.00
  • Usia maksimal 27 tahun
  • Diutamakan yang memiliki pengalaman kerja di bidang konstruksi/arsitektural
  • Mengerti jenis-jenis material bahan bangunan dan harga pasarnya
  • Menguasai program autocad, sketch up dan sejenisnya
  • Mengerti kaidah desain arsitektur.
  • Memiliki logika dan kemampuan analisa yang kuat
  • Memiliki kemampuan komunikasi dan hubungan interpersonal yang baik
  • Tidak pernah terlibat narkoba dan pelanggaran hukum lainnya





Staf Perekrutan

Bagi Anda yang memiliki gelar Sarjana (S1/S2) dari Jurusan Psikologi menyukai pekerjaan yang berhubungan dengan proses perekrutan karyawan.

Gambaran Pekerjaan:

  • Melakukan proses seleksi tenaga kerja (mis. wawancara)
  • Mengelola administrasi terkait proses perekrutan
  • Menjadi partner unit kerja dalam pemenuhan kebutuhan tenaga kerja


Persyaratan:

  • Pendidikan minimal S1 dari jurusan Psikologi
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2.75 (Strata 1) dan 3.00 (Strata 2) dari skala 4.00
  • Usia maksimal 28 tahun
  • Pengalaman dalam melakukan perekrutan tenaga kerja yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan
  • Memiliki kemampuan untuk identifikasi dan analisa posisi pekerja yang disesuaikan dengan kompetensi pekerja
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
  • Memiliki kemampuan interpersonal yang baik
  • Penempatan di Jakarta





Program Junior Business Analyst

  • Dalam rangka pengembangan sistem dan layanan BCA, kami mencari kandidat berkualitas untuk bergabung dalam Program Junior Business Analyst. Kandidat terpilih yang lolos seleksi akan menjalani pelatihan selama 1 tahun di BCA. Selama pelatihan, peserta akan memperoleh kompensasi dan benefit yang menarik, seperti pelatihan berkualitas, uang saku setiap bulan, jaminan kesehatan, tunjangan hari raya, dll. Setelah lulus pelatihan, peserta akan diangkat menjadi karyawan tetap sebagai Business Analyst.


Gambaran pekerrjaan :
  • Mendampingi unit kerja kantor pusat dalam proses pengembangan sistem
  • Merancang kebijakan, prosedur dan user requirement sesuai kebutuhan bisnis dan user
  • Menggali kebutuhan user serta mendesign alternatif solusi
  • Melakukan monitoring terhadap project yang sedang berjalan
  • Melakukan sosialisasi secara internal perusahaan

Persyaratan:
  • Minimal lulusan S1
  • Lebih diutamakan dari jurusan Sistem Informasi / Teknik Informatika / Komputerisasi Akuntansi / Teknik Industri
  • IPK minimal 3.00
  • Usia maksimal 25 tahun
  • Memiliki minat di Pengembangan Sistem atau Produk
  • Mampu mengoperasikan komputer dengan baik
  • Memiliki kemampuan analisa dan komunikasi yang baik
  • Jujur dan memiliki integritas yang tinggi
  • Penempatan Kantor Pusat (Jakarta)





IT Specialist for Strategy & Research Management


  • Bagi Anda yang memiliki gelar Sarjana (S1) dari Jurusan Komputer/Teknik/Sistem Informasi Manajemen/Elektro dan menyukai pekerjaan yang berhubungan dengan pengembangan aplikasi (Software Development), kami mengundang Anda untuk mengikuti seleksi IT Specialist for Strategy & Research Management.


Gambaran Pekerjaan :

  • Membangun Teknologi Digital Masa Depan untuk Perkembangan Bisnis dan Perbankan


Persyaratan :

  • Pendidikan minimal S1, lebih diutamakan dari jurusan Komputer / Teknik / Sistem Informasi / Manajemen / Elektro
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3.00 dari skala 4.00
  • Usia maksimal 27 tahun
  • Menguasai konsep proses pengembangan aplikasi (Software Development)
  • Menguasai konsep dasar teknis komputer (Hardware, Software, Network, Aplikasi)
  • Menguasai Linux
  • Mampu menyusun dan membuat dokumentasi yang sistematis.
  • Memahami konsep research management
  • Menguasai bahasa Inggris secara pasif
  • Penempatan di Jakarta




Senior IT Specialist for Strategy & Research Management

  • Bagi Anda yang menyukai pekerjaan yang berhubungan dengan pengembangan aplikasi (Software Development), kami mengundang Anda turut serta dalam membangun teknologi digital masa depan untuk perkembangan bisnis dan perbankan.


Gambaran Pekerjaan:

  • Memahami dan melaksanakan konsep strategy and research management
  • Menguji coba teknologi baru yang dibutuhkan ke depan.
  • Mengevaluasi keadaan berjalan untuk mengantisipasi kebutuhan ke depan

Persyaratan :

  • Pendidikan minimal S1, lebih diutamakan dari jurusan Komputer / Teknik / Sistem Informasi / Manajemen / Elektro
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3.00 dari skala 4.00
  • Usia maksimal 35 tahun
  • Memiliki pengalaman bekerja dibidang IT Specialist lebih dari 2-3 tahun
  • Memahami proses bisnis dan pengembangan aplikasi
  • Memahami tentang Networking System, System Hardware & Software, maupun Database System
  • Menguasai Linux
  • Menguasai bahasa Inggris secara pasif
  • Penempatan di Jakarta





Copywriter (Kontrak)

Gambaran Pekerjaan :
  • Membuat desain dan sarana penyampaian pesan kreatif (slogan, tag line, gambar, ilustrasi, dll) untuk seluruh program promosi
  • Memperbarui content media edukasi dan promosi yang ada


Persyaratan :

  • Pendidikan minimal D3 dari jurusan Desain Komunikasi Visual / Desain Grafis
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2.75 dari skala 4.00
  • Usia maksimal 30 tahun
  • Memiliki kemampuan di bidang desain grafis (menguasai aplikasi Adobe   Photoshop)
  • Diutamakan yang memiliki pengalaman di advertising agency khususnya sebagai copy writer atau desainer
  • Mampu bekerjasama di dalam tim
  • Penempatan di Jakarta





Senior Staf Kebijakan Akuntansi

Gambaran Pekerjaan :

  • Merumuskan dan memperbaharui kebijakan dan prosedur akuntansi yang ada
  • Menganalisa dan memonitor transaksi keuangan yang ada
  • Mengembangkan dan menginformasikan sistem akuntansi dan laporan keuangan terbaru agar mampu meningkatkan pengawasan keuangan dari perusahaan
  • Dan  banyak hal lainnya yang mendukung proses pelaksanaan sistem akuntansi perusahaan dengan benar dan efektif.


Persyaratan :

  • Pendidikan minimal S1 dari jurusan Akuntansi
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3.00 dari skala 4.00
  • Usia maksimal 35 tahun, lebih diutamakan pria
  • Memiliki pengalaman bekerja di bidang kebijakan akuntasi, atau pengalaman kerja di Kantor Akuntan Public (KAP) yang menangani klien perbankan
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 4-5 tahun
  • Mengerti kebijakan akuntansi sesuai PSAK, dan International Financial Reporting Standard (IFRS)
  • Tekun dan mampu bekerja dalam tekanan
  • Mampu bekerjasama dengan baik
  • Memiliki kemampuan analisa dan komunikasi yang baik
  • Memiliki integritas dalam bekerja
  • Penempatan di Jakarta





Program Analis Kredit

Gambaran Pekerjaan:

  • Para peserta yang mengikuti program ini akan mengikuti pelatihan selama 1 tahun. Para lulusan program ini akan langsung diangkat sebagai karyawan tetap di BCA. Seorang analis kredit bertanggung jawab untuk menganalisis suatu permohonan kredit yang diajukan oleh pihak kreditur untuk membantu pihak Bank menentukan kelayakan pinjaman yang akan diberikan.


Persyaratan :

  • Pendidikan minimal S1 dari semua jurusan
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2.75 dari skala 4.00
  • Usia maksimal 25 tahun
  • Memiliki kemampuan analisa yang baik
  • Memiliki kemampuan komunikasi dan interpersonal yang baik
  • Memiliki keinginan berprestasi, detail dan teliti.
  • Belum menikah dan bersedia untuk tidak menikah selama pendidikan
  • Bersedia menjalani ikatan dinas setelah pendidikan




Program Audit Internal

Gambaran Pekerjaan:

  • Sebagai bank swasta terbesar, BCA tentunya telah memiliki sistem, aturan / prosedur serta ketentuan yang jelas dalam proses bisnisnya. Seorang audit internal berperan untuk memastikan seluruh proses kerja yang berjalan di BCA dijalankan sesuai dengan prosedur dan ketentuannya.


Persyaratan:

  • Pendidikan minimal S1 dari semua jurusan
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2.75 dari skala 4.00
  • Usia maksimal 25 tahun
  • Memiliki kemampuan analisa yang baik
  • Memiliki kemampuan komunikasi dan interpersonal yang baik
  • Memiliki keinginan berprestasi, detail dan teliti.
  • Belum menikah dan bersedia untuk tidak menikah selama pendidikan
  • Bersedia menjalani ikatan dinas setelah pendidikan
  • Penempatan di Kantor Pusat (Jakarta)





Staf Pengaman

  • Bagi Anda yang memiliki gelar Sarjana (S1) dari semua jurusan yang diutamakan jurusan Teknik Sipil  dan menyukai pekerjaan yang berhubungan dengan pengaturan pengaman gedung, kami mengundang Anda untuk mengikuti seleksi Staf Pengaman.


Persyaratan :

  • Pendidikan minimal S1, lebih diutamakan dari jurusan Teknik Sipil
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2.75 dari skala 4.00
  • Usia maksimal 27 tahun
  • Fresh graduate atau pengalaman kerja dengan latar belakang yang sesuai minimal 2 tahun
  • Memiliki pengalaman berorganisasi di resimen mahasiswa, atau organisasi pengaman lainnya
  • Memiliki kemampuan interpersonal yang baik
  • Mampu bekerja dalam tekanan
  • Mampu bekerja sama dengan baik
  • Memiliki komunikasi yang baik
  • Integritas yang tinggi





Staf Learning Center

Gambaran Pekerjaan:

  • Menyusun modul pelatihan dan menyampaikan materi training kepada peserta (mengajar). Selain itu, Staf Learning Center juga bertanggung jawab dalam menjalin relasi dengan unit kerja di BCA sehubungan dengan kebutuhan pelatihan di unit kerja yang ada.


Kualifikasi:

  • Pendidikan S1 segala jurusan dengan IPK minimal 2,75 (skala 4,00);
  • Memiliki passion mengajar (bila ada pengalaman mengajar menjadi nilai tambah);
  • Mampu bekerja baik secara individu maupun dalam tim;
  • Memiliki kemampuan komunikasi dan hubungan interpersonal yang baik




Program Account Officer (PAO) - INDONESIA TIMUR
Gambaran Program:

  • Program Account Officer adalah Program pelatihan selama 1 tahun yang dirancang untuk mempersiapkan pesertanya menjadi Account Officer di kantor cabang BCA. Lulusan Program Account Officer akan diangkat langsung menjadi karyawan tetap di BCA. Account Officer di BCA bertanggungjawab untuk melakukan pemasaran kredit, proses analisa kelayakan kredit, pemantauan terhadap kredit berjalan.
  • Selama pelatihan, peserta akan mendapatkan uang saku, jaminan kesehatan, tunjangan hari raya, tunjangan akhir tahun dan tentunya pelatihan yang berkualitas dari BCA.


Persyaratan :

  • Pendidikan minimal S1 dari semua jurusan
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2.75 dari skala 4.00
  • Usia maksimal 25 tahun
  • Memiliki kemampuan analisa yang baik
  • Memiliki kemampuan interpersonal yang baik
  • Memiliki keinginan berprestasi
  • Belum menikah dan bersedia untuk tidak menikah selama pendidikan
  • Bersedia menjalani ikatan dinas setelah pendidikan
  • Penempatan di Kantor Cabang Area Jayapura, Pare-Pare, Kendari, Kupang
  • Paling lambat 31 Januari 2016




Tahapan Seleksi:

Seleksi Administrasi
Pada tahap ini berkas lamaran Anda akan diperiksa kesesuaiannya dengan kriteria yang dimiliki oleh BCA. Oleh karena itu, isilah formulir yang tersedia dengan lengkap dan jelas.

Psikotes
Psikotes adalah tahapan untuk memperoleh gambaran atau potret diri dari masing - masing kandidat, apakah memiliki kesesuaian dengan posisi yang ditawarkan.

Interview I
Tahap ini adalah tahap wawancara dengan rekrutmen BCA. Pada saat wawancara, pihak rekrutmen BCA akan menggali lebih dalam lagi mengenai kandidat. Melalui wawancara, akan dilihat lagi kesesuaian antara kandidat dengan nilai - nilai perusahaan.

Interview II
Pada tahap ini kandidat akan bertemu langsung dengan user / atasan di unit kerja. User akan melihat kecocokan antara kualifikasi kandidat dengan kebutuhan yang ada di unit kerja.

Tes Kesehatan
Tes Kesehatan merupakan tahap terakhir dari seluruh rangkaian proses seleksi di BCA. Pada tahap ini akan dilakukan pemeriksaan terhadap kesehatan jasmani kandidat.



 
Top